Guepedia tempatnya para penulis
Guepedia.com menjawab keresahan para penulis atas sekelumit masalah yang kerap terjadi kepada penulis-penulis di Indonesia. Pertama, penulis seringkali dihadapkan dengan “penolakan” naskahnya oleh penerbit konvensional. Hal ini khususnya untuk penulis pemula yang ingin menerbitkan naskahnya. Kedua, proses pengeditan dan pembuatan cover yang cukup lama dan memakan biaya. Ketiga, penjualan buku di toko buku yang belum tentu bisa ready stock. Sebuah penulis yang bukunya telah diterbitkan dan dijual di toko buku akan merasa bangga dan senang pada satu bulan pertama, setelah jangka waktu 6 bulan atau setahun, mereka mencoba mengunjungi toko buku tersebut untuk mengetahui apakah bukunya masih bertengger di rak-rak toko buku, dan kenyataannya? Nihil. Mereka tidak menemukan buku mereka di sana, karena boleh jadi naskah mereka telah di-return ke penerbit. Sedih? Iya, sangat. Artinya peluang buku itu untung terjual sangat minim. Keempat, ini yang paling penting, perihal royalti. Penerbit konvensional baru bisa memberikan royalti kepada penulis setelah 6 bulan, bahkan penulis belum tentu tahu berapa eksemplar bukunya terjual selama 6 bulan tersebut. Ternyata jadi penulis tidak seindah bayangan anda sebelumnya, kan? Keempat poin di atas itulah yang menjadi alasan berdirinya Guepedia.com, untuk menjadi solusi dari setiap kendala penulis selama ini.
Guepedia.com hadir dengan sistem yang berbeda dari Self Publishing lainnya, yaitu dengan menyediakan fasilitas mengupload naskah secara GRATIS untuk semua kalangan penulis dan membantu mempromosikan naskahnya dalam versi ebook maupun versi cetak ke berbagai media online, seperti Toko buku online, social media, marketplace (tokopedia, bukalapak, jualo, dan lain-lain), forum, komunitas, youtube, blog, dan masih banyak lagi tanpa dipungut biaya sepeserpun.
Siapa yang menentukan harga buku...?
BalasHapusBagaimana dengan biya cetak...?
Bagaimana cara mendfapatkan/membuku di sini...?