Now you can Subscribe using RSS

Submit your Email

Minggu, 24 Januari 2016

Jangan Sia-siakan Golden Age pada Anak!

Unknown


Golden age adalah usia anak pada masa-masa awal hidupnya di dunia. Golden age adalah usia anak ketika mereka berumur 0 – 5 tahun. Usia tersebut berada pada perkembangan terbaik untuk fisik dan otak anak. Meski sudah banyak keterangan tentang golden age, sayangnya masih ada orangtua yang kurang memperhatikan.
Perhatikan anak di usia mereka yang masih sangat muda. Misalnya bagi bayi berusia antara 0-1 tahun maka peran ibu sangat vital. Berikan anak asupan gizi yang terbaik. Tentu pemberian ASI ekslusif sangat dianjurkan. Selain itu orangtua sudah bisa mempersiapkan berbagai pengetahuan agar di usia selanjutnya mampu berperan aktif.
Selain itu, anak adalah peniru ulung dan pada setiap tahapan usia anak memiliki kelebihan sendiri. Jika perkembangan indera anak sudah cukup aktif, misalnya indera pendengaran atau indera penglihatan, orangtua bisa membacakan cerita dan mengenalkan objek pada anak-anak mereka. Misalnya dengan menyediakan mainan yang merangsang motorik anak Anda. 
Orangtua harus memahami bahwa tingkat pertumbuhan tiap anak berbeda atau tidak sama. Ada anak yang lebih cepat belajar berjalan dibanding bicara atau kebalikannya. Karena itu jangan memaksakan anak Anda melakukan hal yang membuatnya stress. Perhatikan potensi anak dan kembangkan. Anda sebagai orangtua harus mampu bersikap bijaksana dan sabar dalam merangsang perkembangan anak lebih optimal. Berikan juga pujian jika anak berhasil melakukan sesuatu hal yang baik atau sesuai untuk usianya.
Hal yang paling penting adalah, jangan mengekang anak. Bebaskan dia melakukan banyak hal, bereksplorasi di lingkungan sekitarnya. Asalkan ia tetap aman dan ajarkan juga tanggung jawab walau dengan cara yang pas sesuai usianya. Pastikan bahwa keluarga terdekat mendukung dan melakukan hal-hal positif karena anak belajar dengan meniru dan mengamati. Jika anak mampu belajar berbagai macam hal baik dari lingkungan, biasanya ia akan meniru apa yang diamatinya itu.
Dari penjelasan di atas terpapar jelas betapa penting peran orangtua terutama peran ibu untuk anak pada masa golden age yang dimilikinya. Percayalah, masa golden age pada anak tidak bisa diulang kembali, maka dari itu pergunakan kesempatan itu untuk menjadi lebih edkat dengan anak. Jika dirasa mampu, seorang ibu hendaknya tidak bekerja terlebih dahulu selama masa Golden age anak, dan fokus pada tumbuh kembang sang buah hati.
Tapi bagi beberapa ibu mungkin ada yang tidak sependapat dengan pernyataan di atas. Tidak bisa dipungkiri, ibu tidak bisa berdiam diri tanpa memiliki penghasilan. Padahal setiap ibu pasti membutuhkan tabungannya sendiri, entah untuk menambahkan membeli susu si anak, atau bahkan membelikan sang buah hati mainan-mainan yang dapat merangsang motorik sang buah hati.
Jangan khawatir, kini semua ibu di Indonesia bisa sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui, atau dengan kata lain ibu bisa memiliki penghasilan sendiri, tanpa kehilangan masa golden age anak sedikitpun.
Gimana?
Menerbitkan Buku. Mungkin saat waktu senggang ibu, ketika anak sedang tertidur lelap, ibu bisa menulis. Tulisan apa saja, mulai dari kumpulan cerita pendek, novel yang mengisahkan kisah ibu saat bertemu suami hingga memiliki sang buah hati, atau tips-tips untuk para ibu tentang obat tradisional anak ketika terkena penyakin demam dan cara menyikapinya. Semua naskah itu bisa diterbitkan dan ibu bisa mendapatkan penghasilan tanpa perlu kemana-mana. 
Tapi susah cari penerbit yang mau menerbitkan naskah ibu-ibu?
Guepedia solusinya. Dalam kamus Guepedia, tidak mengenal kata “Tolak Naskah” alias semua naskah akan kami terbitkan (selagi naskah tidak mengandung unsur SARA, Porografi, dan plagiasi). Dengan menerbitkan buku di Guepedia, ibu hanya perlu membuat akun guepedia.com (Gratis) dan mengupload naskah yang ibu punya. Dalam waktu kurang lebih 10 hari, naskah ibu sudah bisa terbit dan kami promosikan di seluruh marketplace-marketplace online. Ibu akan dapat royalti dari setiap buku yang terjual. Menyenangkan bukan? 

Unknown / Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 komentar:

Posting Komentar

Coprights @ 2016, Blogger Templates Shared By | Way Templates